Festival Sinergi Qurban Bosowa Peduli Distribusikan 7,9 Ton Daging hingga Gaza

Bosowa Peduli merayakan kebahagiaan dan rasa syukur usai menyelesaikan program qurban tahun 1446 H dengan hasil yang luar biasa. Kali ini, Bosowa Peduli menggelar Festival Sinergi Qurban, bekerja sama dengan Dewan Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan Perusahaan (TSLP) Kota Makassar bertempat di Pelataran Masjid 45 Urip Sumoharjo, Jumat (06/05/2025)

Pada tahun ini, Bosowa Peduli berhasil menghimpun 98 ekor sapi dan 8 ekor kambing. Adapun hasil ini kemudian didistribusikan dalam bentuk 7,9 ton daging segar ke berbagai wilayah di Indonesia hingga Gaza, Palestina.  

Pencapaian tahun ini sungguh membanggakan dengan peningkatan jumlah hewan qurban sebesar 90% dibanding tahun sebelumnya. Sebanyak 88 ekor sapi didistribusikan ke berbagai daerah di Indonesia seperti Makassar, Maros, Jeneponto, Jakarta, Bogor, dan Cilegon. 

Sementara 10 ekor sapi lainnya dikirim khusus untuk meringankan beban saudara-saudara kita di Gaza, Palestina, yang sedang mengalami krisis kemanusiaan.  

“Festival Sinergi Qurban ini bukan sekadar kegiatan tahunan biasa, melainkan wujud nyata komitmen Bosowa dalam membangun kebersamaan dan kepedulian sosial. Melalui kegiatan ini, seluruh elemen Bosowa mulai dari manajemen, karyawan, unit usaha, mitra bisnis, hingga masyarakat luas diajak untuk bersinergi memperkuat tradisi berqurban,” ujar Head of Bosowa Peduli, Hafit T Mas'ud.

Proses pemotongan hingga pendistribusian hewan qurban dilakukan secara gotong royong dengan melibatkan lebih dari 90% relawan dari internal Bosowa, termasuk siswa-siswi Bosowa School Makassar yang dengan semangat turun langsung ke lapangan.  

"Alhamdulillah, antusiasme semua pihak tahun ini sungguh luar biasa. Ini membuktikan bahwa semangat berbagi dan kepedulian sosial di lingkungan Bosowa semakin menguat," tambahnya.

Hal ini juga mendapat respons positif dari Walikota Makassar, Munafri Arifuddin. Ia menyampaikan festival ini merupakan bentuk sinergi antara pemerintah dan swasta yang tentu akan memberikan dampak yang positif di tengah-tengah masyarakat.

“Tapi yang kami lebih apresiasi bahwa Bosowa Peduli ini mampu menyeluruhkan hewan kurban sampai ke Palestina. Ini merupakan empati yang sama kita rasakan kepada saudara-saudara kita yang tertindas oleh zionis,” ungkap Walikota Makassar dalam sambutannya sekaligus membuka acara dengan resmi.

Ke depan, Bosowa berkomitmen untuk terus konsisten menyelenggarakan program qurban setiap tahun dengan jumlah pequrban yang semakin meningkat. Harapannya, sinergi kebaikan ini tidak hanya mampu memenuhi kebutuhan masyarakat akan daging qurban, tetapi juga memperkuat tali persaudaraan dan menebar manfaat lebih luas lagi.  

Turut hadir pada kegiatan ini Ketua Yayasan Aksa Mahmud, Melinda Aksa, CEO Bosowa Coorporindo, Subhan Aksa, DIC Bosowa Education, Asrul Hidayat, Kabag Administrasi Pembangunan, Harun Rani, beserta jajaran Staf Ahli Dewan TSLP Kota Makassar dan Camat Panakukkang, M. Ari Fadli.

Sebagai penutup, Bosowa Peduli mengajak seluruh masyarakat untuk terus bersama-sama menebar kebaikan, karena sejatinya ibadah qurban bukan sekadar ritual tahunan, melainkan momentum untuk memperkuat kepedulian dan solidaritas sosial.